Microcement? Yuk Kenali 6 Fungsi Microcement!

Bingung dalam mencari material untuk lantai dan dinding yang berkualitas namun berestetika? Yuk kenalan dengan microcement!
 March 10, 2022. 11:11 AM

Microcement merupakan bahan dasar semen dengan performa yang tinggi karena bercampur dengan bahan lainnya, seperti polimer, serat, aerator, akselerator, dan agregat sangat halus. Microcement menjadi pilihan dalam konstruksi bangunan modern, khususnya untuk lantai maupun dinding industri. 

Jika Anda menginginkan bangunan bergaya industri nan modern, microcement dapat menjadi pilihan material untuk bangunan Anda. Dengan kualitas yang baik, microcement juga memberikan tampilan yang estetik untuk bangunan Anda. Untuk itu, penggunaan microcement dapat menjadi pertimbangan untuk Anda.

Yuk ketahui fungsi microcement!

  1. Memberikan lapisan yang tahan lembab
    Microcement dapat berfungsi sebagai lapisan yang memberikan perlindungan terhadap air dan kelembaban yang tinggi. Meski begitu, microcement tidak dapat digunakan sebagai produk waterproofing. Tembok biasa lama kelamaan akan ditumbuhi jamur apabila berada dalam kondisi yang lembab. Namun, microcement memiliki ketahanan yang lebih terhadap kelembaban sehingga tidak mudah berjamur.  

  1. Cocok untuk kamar mandi
    Microcement dapat menahan paparan air dan kelembaban yang tinggi tanpa merusak permukaannya sehingga sangat cocok untuk penggunaan di kamar mandi. Dengan menggunakan microcement untuk kamar mandi, Anda juga dapat menghemat biaya perawatan karena microcement tidak memerlukan perawatan khusus.

  1. Dapat digunakan sebagai eksterior
    Microcement dapat digunakan untuk interior dan eksterior sebuah bangunan. Cukup multifungsi, bukan? Untuk penggunaan eksterior bangunan, microcement dapat tahan terhadap sinar UV (tidak akan berubah warna atau pudar) dan juga tahan terhadap suhu yang ekstrem. Selain itu, perawatan microcement sangat minim sehingga cocok untuk penggunaan eksterior bangunan. 

  1. Material untuk lantai
    Sistem permukaan mikro dari microcement memiliki daya tahan yang tinggi dan juga fleksibel sehingga dapat digunakan untuk lantai. Biasanya, microcement digunakan untuk lantai industri dengan lalu lintas yang tinggi. Untuk hunian pribadi, lantai microcement banyak diminati karena memberikan kesan estetik untuk interior bangunan.

  1. Dapat digunakan sebagai dinding
    Dinding dengan microcement akan cenderung lebih tahan lama dengan perawatan yang minim dibandingkan dengan tembok biasa yang mudah berjamur. Dinding microcement mudah diperbaiki dan jika ada noda pun lebih mudah dibersihkan. Dinding eksterior, dinding dapur, dinding kamar mandi, merupakan beberapa tempat yang cocok diaplikasikan microcement.

  1. Menambah fungsi estetika bangunan
    Meskipun sebagian besar warna yang dihasilkan microcement adalah warna abu-abu dan warna natural dari semen, microcement dapat dicampur dengan pigmen warna lain sehingga dapat memberikan fungsi estetika lebih. Selain itu, tidak hanya eksplorasi warna saja, microcement dapat dieksplor dari segi tekstur dan corak sehingga menambah fungsi estetika microcement.

Nah, itulah 6 fungsi dari microcement. Dengan pengaplikasiannya yang mudah dan cepat, microcement memberikan ROI yang sangat sepadan bahkan cenderung menguntungkan. Apalagi dengan perawatan yang minim, microcement dapat menjadi solusi konstruksi bangunan 

Jangan khawatir apabila Anda bingung dalam memilih produk untuk konstruksi bangunan Anda. MAPEI menawarkan produk-produk berkualitas terbaik untuk hasil terbaik bagi bangunan Anda. Kunjungi Mapei Indonesia di mapei.co.id untuk informasi produk-produk berkualitas dari MAPEI.

Products mentioned in the article

ULTRATOP LOFT W
ULTRATOP LOFT W
One-component trowellable fine-textured cementitious paste applied in layers up to 2 mm thick to create decorative floors with a trowelled…
ULTRATOP LOFT F
ULTRATOP LOFT F
One-component trowellable coarse-textured cementitious paste applied in layers up to 2 mm thick to create decorative floors with a…

Comments

Load more comments

Login or Register
to MyMapei Area to insert your comment

Keep in touch

Subscribe to our newsletter to get Mapei news