5 Tips Waterproofing Untuk Kamar Mandi Anda

Kamar mandi Anda mengalami kebocoran? Yuk simak beberapa tips waterproofing untuk kamar mandi Anda disini!
 May 17, 2022. 8:06 AM

Kamar mandi menjadi bagian yang harus selalu diperhatikan jika menyangkut sebuah kebocoran. Setiap struktur bagiannya yang beresiko mengalami kebocoran tentu disebabkan karena adanya hubungan langsung dengan air secara rutin. Maka dari itu, perlu sekali pelapis anti bocor atau waterproofing diaplikasikan untuk kamar mandi. Penggunaan waterproofing ini bisa sangat membantu dalam mengurangi dampak buruk pada tiap bagian kamar mandi.

Jika Anda akan menggunakan waterproofing untuk kamar mandi, maka Anda juga perlu memperhatikan beberapa hal dalam proses penggunaannya. Hal tersebut menjadi sangat penting agar tiap bagian kamar mandi terlapisi secara maksimal, dan tentunya mengurangi resiko dan dampak yang tidak diinginkan.

Maka dari itu, yuk simak beberapa tips di bawah ini yang bisa Anda gunakan saat akan melakukan waterproofing untuk kamar mandi Anda!

  1. Perhatikan area yang retak, bolong, dan juga keropos
    Saat Anda akan memperbaiki kamar mandi yang bocor, maka sebelum menggunakan waterproofing, Anda juga perlu memperhatikan bagian-bagian mana saja yang terdapat keretakan, bolong, maupun juga keropos. Hal tersebut perlu dilihat untuk memaksimalkan bagian-bagian mana saja yang memerlukan waterproofing.

  1. Perhatikan tiap sudut pertemuan lantai dan dinding
    Saat akan menggunakan waterproofing, maka Anda perlu memperhatikan setiap sudut pertemuan lantai dengan dinding untuk ditutup. Hal tersebut tentu digunakan untuk mengurangi kemungkinan kebocoran yang terjadi pada kamar mandi.

  1. Perhatikan instalasi pipa
    Dalam bagian kamar mandi, pipa menjadi salah satu hal yang sangat penting untuk menunjang kegunaan kamar mandi itu sendiri. Karena pipa berhubungan langsung dengan air dalam jangka waktu panjang, maka perlu juga diperhatikan instalasi pipa dalam kamar mandi. Anda bisa melakukan grouting dengan waterproofing pada tiap pipa dalam kamar mandi.

  1. Perhatikan kebersihan kamar mandi
    Sebelum dilakukannya proses waterproofing¸ Anda juga perlu memperhatikan kebersihan yang ada dalam kamar mandi. Bersihkan tiap sudut bagian kamar mandi untuk membuat hasil dari waterproofing menjadi lebih maksimal.

  1. Lakukan pengecekan ulang
    Saat akan melakukan waterproofing, periksa kembali area yang akan diaplikasikan oleh waterproofing agar tidak terjadi keborosan saat menggunakannya dan menciptakan hasil yang efektif juga efisien.

Dari kelima tips tersebut, Anda dapat memperhatikan setiap proses waterproofing yang baik untuk kamar mandi Anda agar menjadi lebih maksimal. Tetapi selain tips yang telah disebutkan diatas, perlu diperhatikan juga bahwa penggunaan bahan waterproofing ini memiliki jenis dan kegunaan yang berbeda-beda. 

Maka dari itu, untuk membuat proses waterproofing Anda menjadi lebih maksimal, Anda dapat menggunakan produk waterproofing dari Mapei. Selain menjadi produk waterproofing terbaik, Mapei juga memberikan bahan-bahan lainnya untuk membuat proses waterproofing menjadi lebih maksimal seperti bahan primer maupun bahan lainnya dengan kualitas yang sangat tinggi. Anda dapat mengunjungi mapei.com untuk informasi lebih lanjut mengenai jenis dan bahan waterproofing terbaik untuk kamar mandi Anda!

Products mentioned in the article

MAPELASTIC
MAPELASTIC
Two-component, flexible cementitious mortar for waterproofing balconies, terraces, bathrooms and swimming pools. TECHNICAL DATA:…

February 2, 2022. 2:31 PM

Pentingnya Waterproofing Untuk Kamar Mandi

Salah satu bagian rumah yang selalu basah dan terkena air adalah kamar mandi. Kondisi seperti ini berpotensi menimbulkan masalah-masalah seperti jamur pada dinding, kelembaban dan kerusakan. Bahkan rembesan air yang tidak tertahan pun akan berakibat…

April 29, 2022. 2:10 PM

5 Poin Penting Dalam Memasang Keramik Kamar Mandi

Selain karena unsur ketahanan, pemasangan keramik yang benar tentunya akan menambah nilai estetika dari kamar mandi kita. Lantai akan terlihat lebih rapi dan juga nyaman untuk digunakan dan dilihat. Apalagi jika mengingat bahwa kamar mandi adalah…

Comments

Load more comments

Login or Register
to MyMapei Area to insert your comment

Keep in touch

Subscribe to our newsletter to get Mapei news