5 Fungsi Sealant: Solusi Perekat Instan

Sealant dapat menjadi solusi perekat instan untuk mengatasi masalah celah pada bangunan lho. Apa saja manfaat sealant? Yuk simak artikel berikut!
 August 15, 2022. 12:12 PM

Terkadang pemilik proyek atau pekerja meremehkan bagian kecil pada bangunan yang di kemudian hari justru dapat menimbulkan masalah serius. Seperti halnya keretakan atau celah pada bangunan dapat berakibat fatal jika dibiarkan. Masalah yang ditimbulkan seperti kerenggangan, kebocoran, dan sebagainya. Namun tidak perlu khawatir, kita dapat menggunakan sealant sebagai solusi untuk mengatasi permasalahan tersebut. Sealant merupakan lem perekat yang banyak digunakan dalam industri bangunan.

Pada umumnya, konstruksi bangunan dan industri menggunakan sealant sebagai lem perekat, pengisi celah material antar bidang, dan menyegel area yang membutuhkan segel kedap air atau kedap udara. Sealant dapat langsung digunakan atau diaplikasikan tanpa memerlukan cairan tambahan atau campuran bahan lainnya. Selain itu, sealant juga mudah menempel dan tidak merusak bahan metal.

Lalu apa saja fungsi utama sealant? Simak selengkapnya di bawah ini!

  1. Melindungi bangunan
    Sealant umumnya digunakan sebagai alat perlindungan untuk mencegah debu, kotoran, kelembaban, dan bahan kimia yang mengandung cairan atau gas. Selain itu ketahanan sealant terhadap cuaca pun terjamin sehingga sealant mampu melindungi bangunan dan mencegah timbulnya renggang atau celah pada bangunan.

  1. Perekat antar bidang
    Berfungsi sebagai perekat antar bidang, membuat sealant banyak digunakan dan menjadi solusi jika terjadi kerenggangan. Biasanya sealant digunakan untuk merekatkan jendela, kusen, aquarium, atap, jembatan, landasan pesawat, expansion dan construction joint jalan, lantai bidang yang luas dan bidang lainnya karena sealant memiliki daya rekat yang sangat kuat. Tidak seperti perekat lainnya, sealant menjaga elastisitas dan stabilitasnya baik pada suhu tinggi maupun rendah.

  1. Mengisi celah
    Sealant digunakan untuk mengisi celah-celah pada bangunan sehingga mampu mencegah masuknya cairan melalui permukaan atau sambungan pada material tertentu dan mengatasi kebocoran. Selain itu, sealant juga memiliki elastisitas tinggi sehingga mudah diaplikasikan pada celah-celah kecil dan dapat menjadi solusi perekat terbaik bagi bangunan Anda.

  1. Menjaga ketahanan dan kualitas bangunan
    Elastisitas yang dimiliki sealant tidak perlu diragukan lagi, hal ini juga membuat daya rekat sealant sangat kuat sehingga mampu menjaga ketahanan dan kualitas bangunan. Selain itu pada saat diaplikasikan sealant cepat kering, anti air, dan tahan lama.

  2. Mengurangi risiko kerusakan
    Penggunaan sealant khususnya pada beton mampu mengurangi risiko kerusakan yang disebabkan oleh repetisi dari kendaraan. Dengan memiliki daya tahan terhadap sobekan, elastisitas sealant mampu mencapai hingga 25%. Ketahanan terhadap bahan kimia lainnya, kelembaban, dan pelapukan yang ada pada sealant, membuat lebih kecil risiko kegagalan saat membangun dan memperbaiki objek.

Setelah mengetahui apa saja fungsi sealant, ternyata sealant berguna dan bermanfaat sekali bukan? Sealant mampu menjadi solusi perekat terbaik untuk mengatasi berbagai masalah keretakan dan celah pada konstruksi bangunan. Namun banyaknya produk sealant yang beredar di pasaran, terkadang membuat kita bingung dan takut salah pilih karena setiap jenis sealant memiliki kegunaan yang berbeda sehingga penggunaannya pun tidak boleh asal dan harus disesuaikan dengan kebutuhan bangunan Anda. Hal yang perlu dilakukan adalah dengan mengenali kebutuhan Anda dan jenis produk yang cocok untuk diaplikasikan.

Nah itu dia berbagai fungsi dari sealant yang dapat menambah wawasan Anda dalam mencari solusi produk terbaik untuk masalah celah pada bangunan. Untuk produk sealant terbaik, Anda dapat cek katalog Elastic Sealants & Adhesives disini.

Mapei Indonesia menawarkan berbagai produk sealant berkualitas untuk hasil terbaik pada bangunan Anda dan menyediakan solusi serta konsultasi mengenai perekat untuk kebutuhan bangunan Anda. Informasi mengenai produk lainnya, solusi, dan konsultasi terkait perekat bangunan, Anda dapat menghubungi Mapei Indonesia melalui mapei.co.id.

Products mentioned in the article

MAPEFLEX MS45
MAPEFLEX MS45
Paintable hybrid sealant and adhesive with a high modulus of elasticity also for wet substrates, for movements up to 20%. TECHNICAL DATA:…

August 5, 2022. 4:30 AM

Produk Sealant Elastis Terbaik, Solusi Perekat Bangunan Anda!

Untuk menyambungkan material bangunan, memperbaiki keretakan, atau bahkan kondisi rumah yang mengalami kebocoran, tentu membutuhkan solusi yang terbaik untuk memperbaiki dan bahkan mencegahnya. Jika bangunan Anda mengalami salah satunya, maka produk…

August 5, 2022. 4:25 AM

Rekomendasi Produk Sealant Kaca Terbaik

Kaca menjadi salah satu elemen penting dalam suatu bangunan. Selain menunjang estetika, kaca juga dapat membuat cahaya dapat masuk ke dalam bangunan untuk memberikan kesan lega maupun kenyamanan hingga membuat Anda dapat betah lebih lama dalam suatu…

July 21, 2022. 8:06 AM

Aplikasi Sealant Dalam Air? Simak Produk Ini!

Jika kondisi rumah atau bangunan mengalami kebocoran dan bahkan mengalami keretakan, tentu solusinya ada pada perekat. Sealant atau perekat material sangat dibutuhkan saat kondisi beberapa material bangunan perlu disambungkan antara satu material…

July 8, 2022. 9:56 AM

Sealant Untuk Marmer dan Batu Alam? Simak Produk Ini!

Konstruksi bangunan dalam tiap elemennya pasti memiliki satu hal yang perlu diperhatikan, salah satunya adalah sealant. Sealant yang merupakan elemen dengan fungsi untuk perekat antar material atau pencegah masuknya cairan melalui permukaan tertentu…

Comments

Load more comments

Login or Register
to MyMapei Area to insert your comment

Keep in touch

Subscribe to our newsletter to get Mapei news