Pelapis anti bocor untuk atap seng sangatlah penting untuk melindungi bangunan Anda dari kebocoran. Yuk simak produk terbaik untuk waterproofing atap seng!
Atap seng perlu dilapisi pelapis anti bocor? Tentu saja! Atap seng mudah berkarat dan rusak akibat kimia yang dibawa oleh air hujan juga panas matahari. Pemilihan produk waterproofing yang tepat untuk atap seng Anda akan memperpanjang umur dan ketahanan atap seng, lho.
Salah satu produk terbaik untuk atap seng adalah Aquaflex Roof 77 dari Mapei. Aquaflex Roof 77 merupakan solusi tepat anti bocor bagi atap seng bangunan Anda. Anda dapat menggunakan Aquaflex Roof 77.
Tentang Aquaflex Roof 77
Aquaflex Roof 77 adalah produk waterproofing membran cair yang siap pakai, fleksibel, untuk waterproofing mulus dari permukaan yang terbuka. Aquaflex Roof 77 merupakan produk waterproofing dari Mapei yang siap pakai, sehingga Anda tidak perlu mencampurkan bahan lain dalam proses pengaplikasiaannya.
Aquaflex Roof 77 adalah solusi tepat dalam melindungi atap seng Anda dari kebocoran. Aquaflex Roof 77 dilengkapi dengan perlindungan dari sinar UV sehingga melindungi atap seng Anda dari curah hujan sekaligus kerusakan lapisan waterproofing akibat sinar matahari. Aquaflex Roof 77 membentuk lapisan membran anti air yang mulus dan fleksibel sehingga cocok untuk pengerjaan pada atap seng.
Keunggulan Aquaflex Roof 77
Tahan cuaca dan UV
Waterproofing dengan ketahanan cuaca dan UV merupakan investasi yang baik. Selain melindungi atap dari kebocoran, waterproofing dapat melindungi atap seng dari kerusakan akibat cuaca ekstrem.
Memberikan lapisan kedap air yang mulus
Hasil akhir dari Aquaflex Roof 77 sangat mulus, sehingga tidak akan mudah bocor atau rusak. Hasil akhir waterproofing yang mulus dapat mencegah masuknya air secara maksimal, dan dapat dipastikan atap seng Anda akan terlindungi dari kebocoran untuk jangka waktu yang lama.
Aplikasi mudah dengan roller atau kuas
Pengerjaan waterproofing dengan produk Aquaflex Roof 77 dapat dikerjakan dengan mudah dan sederhana. Cukup menggunakan roller atau kuas, waterproofing berjenis coating ini dapat Anda aplikasikan dengan mudah di atas permukaan atap seng. Tetapi, penting untuk menyerahkan pengerjaan waterproofing pada tenaga profesional atau jasa waterproofing untuk meminimalisir kesalahan pada saat pengerjaan.
Fleksibel dan elastis
Sifat yang fleksibel dan elastis namun tetap kuat pada Aquaflex Roof 77 memberikan daya tahan anti sobek pada waterproofing atap seng Anda. Meskipun sudah mengeras, sifat fleksibel dan elastis dari Aquaflex Roof 77 dapat mengikuti bentuk atap seng apabila mengalami pemuaian akibat cuaca.
Daya rekat yang baik pada substrat yang disiapkan
Aquaflex Roof 77 memiliki daya rekat yang baik. Produk waterproofing ini dapat merekat dengan baik pada permukaan seng, sehingga tidak akan mudah rusak dan lepas. Daya rekat yang baik dapat menjaga daya tahan waterproofing sehingga dapat bertahan lebih lama.
Prosedur Pengaplikasian Aquaflex Roof 77
Menyiapkan permukaan
Permukaan atap seng harus dibersihkan dan diperbaiki apabila ada kerusakan. Bersihkan permukaan atap seng dari debu, kotoran, dan minyak agar produk Aquaflex Roof 77 dapat menempel dengan baik dan sempurna. Debu, kotoran, dan minyak dapat menghalangi lapisan produk sehingga produk akan mudah rusak. Selain itu permukaan atap seng yang hendak dilapisi waterproofing harus kering sempurna dan terhindar dari hujan.
Pengaplikasian primer
Sebelum mengaplikasikan Aquaflex Roof 77, sebaiknya Anda menggunakan lapisan primer terlebih dahulu. Primer yang digunakan adalah campuran produk Aquaflex Roof 77 dan air bersih dengan rasio 1:1. Aplikasikan satu lapisan primer dengan menggunakan roller atau kuas.
Pengaplikasian lapisan produk
Aquaflex Roof 77 diaplikasikan dengan menggunakan kuas atau roller. Aplikasikan Aquaflex Roof 77 sebanyak 2 lapisan setelah aplikasi primer.
Tunggu hingga mengering
Aquaflex Roof 77 mengering dengan cepat. Hanya dengan 2-4 jam, produk waterproofing berkualitas tinggi ini sudah dapat mengering. Perlu diperhatikan bahwa produk waterproofing Aquaflex Roof 77 harus dilindungi dari hujan sampai mengering sempurna.
Konsultasi dan Solusi Penggunaan Aquaflex Roof 77
Mapei Indonesia menawarkan solusi dan konsultasi untuk proyek waterproofing atap seng bangunan Anda. Anda dapat berkonsultasi dengan Mapei Indonesia untuk pengerjaan waterproofing atap seng untuk menentukan kesesuaian produk dengan kebutuhan Anda.
Untuk perlindungan atap seng bangunan Anda, gunakanlah selalu produk waterproofing berkualitas tinggi. Yuk kunjungi mapei.co.id untuk informasi produk-produk waterproofing terbaik lainnya dari Mapei!
Comments
Load more comments