Bangunan Tahan Gempa? Lindungi dengan Produk Ini!

Bangunan tahan gempa menjadi hal yang mungkin apabila Anda melakukan perkuatan struktur dengan produk ini. Yuk simak artikel ini!
 January 27, 2023. 3:18 PM

Indonesia merupakan negara yang seringkali mengalami bencana gempa bumi. Bencana ini acap kali merusak bangunan. Selain itu, ketika gempa terjadi, bangunan diharapkan bertahan setidaknya sampai orang-orang yang berada di dalam bangunan dapat mengevakuasi diri.

Hal di atas mengartikan jika bangunan tahan gempa sangat dibutuhkan. Bangunan tahan gempa sendiri merupakan bangunan yang bisa merespons gempa dengan cara bertahan dari keruntuhan serta fleksibel untuk meredam getaran gempa.

Konstruksi Bangunan Tahan Gempa

Seperti namanya, konstruksi bangunan tahan gempa ini sangat memperhitungkan rancangan pada bangunan. Biasanya, bangunan tahan gempa ini memperhitungkan secara analisis kombinasi beban, penggunaan material, dan penggunaan massa strukturnya.

Bangunan tahan gempa juga memiliki ciri-ciri fisik khusus seperti memiliki struktur penahan gaya dinamik gempa, sistem penahan gempa, dan konfigurasi strukturnya harus memenuhi standar anti gempa.

 


Hal yang Perlu Diperhatikan Saat Pembangunan Bangunan Tahan Gempa

Seperti yang telah dijelaskan sebelumnya jika bangunan tahan gempa ini sangat memperhitungkan segalanya saat pembangunan. Salah satunya adalah saat membangun bagian dinding pada bangunan. Bagian ini sangat perlu untuk diperhatikan karena dinding sendiri rentan ambruk saat gempa bumi terjadi.

Dinding yang rentan ambruk ini tentunya memerlukan proteksi lebih. Dinding dapat diproteksi menggunakan “wallpaper” seismik. Sistem seperti “wallpaper seismik ini dapat melindungi dinding dari aktivitas seismik. Selain itu, sistem tersebut dapat memberikan lebih banyak waktu untuk orang-orang yang berada di dalam bangunan mengevakuasi diri ketika terjadi gempa.

Salah satu produk terbaik yang dapat memproteksi dinding bangunan dari aktivitas seismik adalah Mapewrap EQ System dari Mapei. Produk ini memiliki beberapa keunggulan seperti : 

  1. Meredam Guncangan
    Produk Mapewrap EQ System ini dapat meredam guncangan ketika gempa terjadi. Sehingga dapat menghentikan dinding agar tidak rubuh ketika aktivitas seismik terjadi dan hal ini dapat memberikan waktu untuk lebih banyak orang mengevakuasi diri.

  2. Meningkatkan Daktilitas
    Selain dapat meredam guncangan, Mapewrap EQ System juga dapat meningkatkan daktilitas pada dinding sehingga tekanan pada dinding dapat terdistribusi secara merata. Daktilitas sendiri merupakan kemampuan struktur bangunan dalam menghadapi beban tarik dari pengaruh gempa tanpa menurunkan kekuatan dari bangunan itu sendiri.

  3. Mudah dan Aman Diaplikasikan
    Salah satu nilai lebih pada sebuah produk adalah mudah saat diaplikasikan. Tidak hanya itu saja, produk juga tentunya harus aman ketika diaplikasikan pada bangunan. Produk Mapewrap EQ System merupakan produk yang aman serta mudah diaplikasikan di luar ruangan maupun di dalam ruangan.

  4. Melekat dengan Sempurna
    Kelebihan lain dari produk Mapewrap dari Mapei ini adalah produk yang diaplikasikan dapat melekat dengan sempurna pada permukaan yang telah dirender. Hal ini berlaku selama aplikasi solid dan juga kompak.

  5. Bersertifikat
    Selain dari keempat kelebihan di atas, yang membuat produk Mapewrap EQ System ini unggul daripada produk serupa lainnya adalah produk ini merupakan satu-satunya produk anti seismik yang memiliki sertifikat EMICODE EC1 PLUS.

Nah, itulah beberapa kelebihan yang akan Anda dapatkan  jika Anda menggunakan produk Mapewrap EQ System dari Mapei sebagai protektor dinding bangunan Anda. Perlu diingat jika Anda perlu menggunakan produk anti seismik dengan kualitas terbaik untuk keamanan dan juga investasi jangka panjang bagi bangunan Anda. Oleh karena itu, menggunakan Mapewrap EQ System bisa menjadi langkah awal Anda untuk berinvestasi secara jangka panjang.

Selain Mapewrap EQ System, Mapei Indonesia juga memiliki beragam produk bangunan terbaik lainnya. Untuk informasi lebih lanjut Anda dapat mengunjungi laman mapei.co.id.

September 12, 2022. 3:48 PM

5 Jenis Perkuatan Struktur Bangunan

Setiap bangunan tentu saja diharapkan memiliki struktur yang kuat serta memiliki daya tahan yang tinggi. Karena biasanya, sebuah bangunan diciptakan untuk memfasilitasi kebutuhan utama bagi manusia dalam kesehariannya. Namun, apa jadinya bila…

November 4, 2022. 5:26 PM

Kapan Bangunan Anda Memerlukan Perkuatan Struktur? Simak Ciri-Cirinya!

Perkuatan struktur beton harus dipertimbangkan ketika terjadi kerusakan dan perubahan struktur beton. Jika tidak segera ditangani, hal yang lebih buruk mungkin saja terjadi. Anda perlu mengevaluasi seluruh resiko kegagalan dan kerusakan beton…

October 27, 2022. 4:39 PM

5 Aplikasi Keramik untuk Bangunan, Bukan untuk Lantai Saja!

Keramik memang selalu identik dengan lantai, karena pada dasarnya banyak orang yang memilih menggunakan keramik sebagai material yang banyak digunakan untuk lantai bangunan. Jika dibandingkan dengan kayu, keunggulan keramik yaitu memiliki ketahanan…

September 26, 2022. 4:50 PM

5 Keunggulan Keramik Tile untuk Lantai Bangunan Anda

Keramik tile atau lantai keramik adalah jenis lantai yang banyak digandrungi oleh kebanyakan masyarakat Indonesia. Banyaknya keunggulan yang dimiliki oleh lantai keramik menjadi alasan mengapa keramik tile menjadi populer.

November 9, 2022. 4:19 PM

5 Fungsi Floor Hardener untuk Solusi Lantai Pabrik Terbaik

Beberapa penggunaan lantai seperti lantai industri, lantai gudang, lantai cold storage, dan lantai parkir, memerlukan kekuatan tambahan yang dapat memperkuat lantai dalam menahan beban yang berat. Lantai-lantai ini memerlukan produk pengeras lantai…

Comments

Load more comments

Login or Register
to MyMapei Area to insert your comment

Keep in touch

Subscribe to our newsletter to get Mapei news